Verifikasi Identitas

Verifikasi Identitas adalah proses pengecekan data pengguna melalui verifikasi wajah dan KTP untuk memastikan keaslian identitas. Proses ini bertujuan menjaga keamanan akun, mencegah penyalahgunaan data, serta memastikan seluruh informasi pengguna valid dan sesuai.

Sebelum melakukan verifikasi identitas, ada beberapa hal yang harus kamu persiapkan yaitu:

  1. Pastikan perangkat yang digunakan memiliki kamera depan dan belakang yang berfungsi dengan baik serta menghasilkan gambar yang jernih.

  2. Gunakan pencahayaan yang cukup agar wajah dan KTP terlihat jelas tanpa bayangan.

  3. Siapkan KTP asli (bukan fotokopi) dan pastikan data pada KTP dapat terbaca dengan jelas.

  4. Ikuti instruksi untuk mengambil foto wajah sesuai panduan yang diberikan (tanpa masker, kacamata, atau penutup wajah).

  5. Ambil foto KTP sesuai dengan frame yang ditentukan dan pastikan tidak blur.

  6. Periksa kembali hasil foto sebelum dikirim, lalu submit data untuk proses verifikasi.

Nah, berikut ini

Mula-mula, silahkan login ke dalam panel Reseller UniPlay terlebih dahulu.

  • Selanjutnya, silahkan klik menu Akun Saya dan pilih sub menu Keamanan Akun yang ada di bagian kiri Panel Reseller.

  • Kemudian silahkan klik tombol "Aktifkan" pada Google Authenticator.

  • Nah, jika sudah muncul pop up seperti ini, silahkan buka aplikasi Google Authenticator yang sudah Kamu install, lalu silahkan scan kode QR yang tampil.

  • Jika data Kamu sudah berhasil tampil di aplikasi Google Authenticator, silahkan isi kode OTP yang tampil di aplikasi tersebut pada kolom ini. Kemudian klik tombol Aktifkan Sekarang.

  • Apabila sudah tampil notifikasi seperti ini, maka Kamu sudah berhasil menghubungkan Google Authenticator.

Last updated