Cara Ubah Logo Website
Last updated
Untuk membuat website Kamu memiliki ciri khas-nya tersendiri, maka kamu perlu mengubah logo website tersebut menggunakan logo toko kamu.
Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mengubah logo dan icon dari website Kamu.
Mula-mula, silahkan login ke dalam panel Reseller UniPlay terlebih dahulu.
Selanjutnya, silahkan klik menu Kustomisasi dan pilih sub menu Konfigurasi yang ada di bagian kiri Panel Reseller.
Lalu silahkan pilih menu Detail Toko.
Silahkan masukkan Icon dan Logo yang akan kamu gunakan di website Kamu.
Untuk icon, ukuran gambar harus 1:1. Sedangkan untuk Logo, ukuran gambarnya adalah 460x120 pixel. Masing-masing ukuran gambar harus berada di bawah 1 MB.
Jika sudah mengganti Icon dan Logo, jangan lupa untuk klik tombol Simpan.